photo dirumah-nurina-merah-468.gif

Friday, July 18, 2014

Menikmati Prosesnya

Sabtu, 12 Juli saya menghadiri acara pertemuan orang tua murid dengan guru dan pengurus sekolah. Sosialiasi, bahasa kerennya. Sebenarnya diutamakan untuk orang tua murid baru, bukan murid lama seperti anak-anak saya, Nasta kelas VI dan Nara kelas III.

Pihak sekolah menjelaskan tentang kurikulum 2013, dimana di SDIT Shafa Marwah baru akan diterapkan diajaran 2014 - 2015 ini. Hanya saja, belum semua kelas mendapatkan materi kurikulum 2013. Kelas III dan VI, masih menggunakan kurikulum 2006. Nah!!! Kelas nya Nasta Nara dong?

Sebelumnya saya pernah juga diundang oleh pihak sekolah, karena saya salah satu korlas (koordinator kelas). Secara garis besar saya paham. Tujuan kurikulum 2013 ini adalah untuk membentuk anak yang berbudi pekerti dan berkarakter. Karena tugas guru bukan hanya menilai dengan angka melainkan wajib memberikan penilaian berupa narasi. "Meringankan beban anak," begitu kata kepala sekolahnya.

Murid diharapkan memiliki pengetahuan faktual dan konseptual dalam ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, humaniora, dengan wawasan kebangsaan. Lalu apa manfaatnya? Suasana kelas yang nyaman dan menyenangkan, menggunakan kelompok kerja sama, kolaborasi, kelompok belajar dan strategi pemecahan konflik yang mendorong peserta didik untuk memecahkan masalah.

Disini guru dituntut untuk menguasai semua bidang studi. Karena tidak ada lagi guru mata pelajaran. Guru wali kelas adalah guru semua mata pelajaran, kecuali olahraga dan agama. Hhmm... ga jauh beda dengan jaman saya SD sebenarnya :)

Lalu bagaimana dengan murid kelas III dan VI, anak-anak saya?? Well, mereka tetap belajar seperti biasa hehehe... dengan materi buku yang berbeda. Bagaimana mereka akan menghadapi perbedaan kurikulum di kelas selanjutnya? Well, hal ini saya rasa tidak perlu terlalu dikhawatirkan.

Buat saya (dan suami) yang memang tidak mewajibkan anak-anak saya untuk HARUS ranking 1 dikelasnya, perbedaan kurikulum ini bukan hal besar. Menurut saya lho!!

Harapan saya, Nasta Nara tetap bisa belajar dengan senang. Menikmati proses belajar mereka, memahami apa yang mereka pelajari, in syaa Allah hasilnya akan baik.

Aamiin YRA


No comments: